This page is enhanced for Mobile user. Visit our full website here.

Kenali Beberapa Kesalahan Umum Dalam Interaksi Design Dalam Website 


09 Feb 2022 by Billy Gani

Merancang desain dari sebuah interaksi tidaklah mudah. Hal tersebut membutuhkan analisa mendalam dari perilaku pengguna dan perencanaan yang matang. Dengan teknologi terbaru dan pola desain yang semakin berkembang, tentunya hal ini senantiasa semakin sulit.
 
Pengguna menjadi lebih sulit untuk puas dengan hanya gambar yang glossy, efek transisi yang smooth, dan animasi yang tidak terprediksi. Tetapi, dilemanya tetaplah sama - bagaimana cara Anda menciptakan pengalaman pengguna yang mendatangkan konversi bersamaan dengan kepuasan dari pengguna? Jika Anda memperhatikan jebakan dalam desain pada umumnya, Anda mungkin lebih mudah untuk menghindari jebakan tersebut.
 
Untuk membuatnya lebih mudah bagi Anda, berikut ini beberapa tips dan rekomendasi yang dapat Anda pertimbangkan dalam sebagian besar interaksi dalam desain.
 

Terlalu Bingung Dengan Banyaknya Inovasi

 
Desainer website tentunya merupakan pribadi yang kreatif. Tentunya mereka dan Anda senantiasa ingin mengekspresikan diri melalui pekerjaan. Kita senantiasa mencari cara inovatif untuk membuat desain yang menarik. Namun, ketika berbicara tentang inovasi dalam desain, inovasi tidak selalu bekerja dengan baik. Mungkin dapat menjadi hal buruk bagi website Anda. Pengguna senantiasa ingin sifat familiar dan mereka cenderung sering lebih nyaman dengan operasi yang spesifik.
 
Direktur kreatif Etsy dan penulis dari Product Design for the Web, Rand J. Hunt mengatakan bahwa bagi para desainer, berhentilah untuk mencoba lebih pintar. Dalam artikel ini, ada beberapa penjelasan mengapa ia mengatakan hal tersebut.
 
Berikut contoh dari website Iotorama. Desainnya terlihat cantik, musik di dalamnya pun juga menyenangkan, tetapi dengan banyaknya lingkaran yang bouncy, pengguna menjadi bingung tentang apa yang mereka harus lakukan.
 
 
Ide desain yang menarik, tapi masih kurang intuitif.
 

Navigasi Yang Membingungkan

 
Aturan tentang “jangan menjadi terlalu pintar” yang dibahas diatas tadi juga berlaku pada bagian navigasi website. Beberapa desainer terkadang mencoba untuk menjadi original dengan bereksperimen menggunakan nama eklektik dalam halamannya. Sebagai contoh, website Chijoff dibawah ini mungkin membuat pengguna bingung tentang apa yang mereka berikan dan bagaimana cara untuk menggunakan jasa mereka.
 
 
Diperlukan sedikit penjelajahan mendalam untuk mengetahui bahwa halaman "Co-Create" setara dengan "Services".
 
Dan bahkan kemudian, setelah membaca seluruh halaman, pengguna masih bertanya-tanya apa yang harus dilakukan. Di akhir halaman terdapat formulir kecil untuk mendaftar berita dan tips industri terbaru. Tidak ada formulir di halaman "Kontak", hanya alamat pos dan email. Mereka hanya tidak memudahkan orang untuk berhubungan dengan mereka, atau mempekerjakan mereka.
 
Berantakan
 
Ada waktu dimana beberapa website mencoba untuk memasukkan segala informasi yang dapat mereka berikan dalam satu halaman. Hal tersebut sudahlah tidak berfungsi dengan baik, tetapi masih sering ditemukan pada saat ini. Contohnya seperti Flipkart:
 
 
Mungkin desainer dari website Flipkart ingin memasukkan skema warna yang sederhana, tetapi jumlah kotak, logo dan font yang dimasukkan dengan warna yang berbeda dalam halaman diatas dapat membuat pengguna kewalahan. Kotak kueri pencarian sudah menunjukkan teks yang menarik (“so, what are you wishing for today?”, tetapi keseluruhan visual dari tata letak website sedikit ketinggalan zaman.
 
Kontras
 
Kontras merupakan salah satu nilai penting dalam menetapkan hierarki visual dan menarik perhatian pengguna untuk elemen tertentu. Dalam desain website, kontras tidak mengimplikasikan hanya penggunaan warna saja, tetapi juga ukuran, bentuk dan penempatannya.
 
Contoh website berikut ini sukses dalam memberikan konsistensi, tetapi latar belakang dan tombol yang mereka gunakan kurang menarik perhatian ketika berbicara tentang membuat pesanan dari layanan atau produk yang mereka tawarkan.
 
 
Bandingkan dengan contoh dibawah ini:
 
 
Pilihan warnanya berdekatan, tetapi hasilnya sangat berbeda. Plus, efek pengguliran kreatif dengan mulus memperkenalkan fitur produk baru yang lebih baik - bahan reflektif.
 

Mengabaikan Penataan Formulir

 
Desain formulir merupakan salah satu bagian penting dari pengalaman pengguna. Setiap website tentunya memiliki tujuan, entah berupa penjualan produk secara langsung, memberikan informasi, atau mengumpulkan pelanggan. Sayangnya, masih banyak website yang menggunakan halaman beranda (homepage) yang membosankan untuk pengguna dengan panjangnya formulir dan CAPTCHA yang rumit. Mereka cenderung akan meninggalkan halaman tersebut, kecuali jika memiliki motivasi yang kuat untuk menyelesaikan formulir tersebut.
 
Jangan terlalu malas untuk menguji website Anda. Hal yang penting bagi Anda mungkin berbeda dengan hal yang penting bagi pengguna. Di mana mereka menghadapi masalah dan terjebak? Apakah hal tersebut berupa navigasi, efek paralaks yang mewah, atau video yang dimuat secara lama? 
 
Salah satu manfaat terbesar dari pengujian desain terhadap pengguna adalah Anda dapat melangkah ke dalam posisi pengguna, berfokus pada kebutuhan mereka, dan melakukan peningkatan. Jangan mencoba untuk menahan kreativitas Anda. Perlu diingat bahwa pengunjung website juga mungkin akan bingung dan frustasi.
 
 
Berikut adalah beberapa interaksi desain umum yang seringkali mengalami kesalahan. Jika Anda masih bingung terhadap penggunaan website untuk bisnis Anda dan menginginkan website yang menarik dari segi visual dan juga dapat berfungsi dengan baik serta menarik konversi untuk bisnis Anda, kami dapat membantu. 
 
Eannovate sebagai salah satu agency web development di Jakarta dengan kualitas dan layanan terbaik dapat membantu anda dalam bidang UI UX Design di Jakarta. Atau jika anda hanya memerlukan aplikasi perangkat dan website sederhana yang berkualitas dengan harga yang terjangkau, ExpressWeb juga kini hadir sebagai bagian dari Eannovate untuk memenuhi kebutuhan anda dengan cepat serta harga terjangkau tanpa mengurangi kesan profesional dari perusahaan atau bisnis anda.
 
Selain itu, Eannovate sebagai salah satu SEO agency di Jakarta dengan kualitas dan layanan terbaik juga hadir untuk membantu anda dalam bidang SEO digital marketing di Jakarta. Dengan memberikan layanan terbaik untuk SEO services di Jakarta seperti FREE SEO Audit, kami menjamin bahwa website anda dapat kami diagnosa dan membuatnya muncul pada pencarian page 1 di Google. Buatlah perusahaan anda lebih dikenal oleh target audiens anda dengan menyerahkan layanan jasa Digital Marketing di Jakarta hanya pada Eannovate.
 
Anda mencari website yang menyajikan informasi teknologi kreatif yang dilengkapi dengan berita startup, info gadget terupdate, dan berita di dunia IT terbaru dan terkini? Anda dapat mengunjungi blog kami, AlterSpace.
 
Jika ada pertanyaan mengenai website development, UI UX dan SEO digital marketing Jakarta,  jangan sungkan untuk langsung menghubungi kami di
Telp : 021-5437-5601 (Senin - Jumat, 9 pagi - 5 sore) ,
 
Email : hello@eannovate.com atau menggunakan contact form.
 
 
 
 
 
Reference: Design Modo